Digital Art

Belajar Fotografi dan Seni desain

Tuesday, August 05, 2014

Pengertian dan Fungsi Intersect dalam Corel Draw

Hai Temen-temen, pada kali ini saya juga masih akan memberikan tutorial corel draw tentang fungs-fungsi tool dalam Corel Draw. Dalam kesempatan ini saya coba mengulas tentang salah satu Pengertian dan Fungsi Intersect dalam Corel Draw. fungsi yang satu ini masih satu saudara dengan Weld,dan Trim.

intersect adalah salah satu fasilitas dalam Corel Draw yaitu membuat objek baru di area pertemuan antara dua objek atau lebih. intersect itu sendiri memiliki fungsi yang hampir sama dengan trim,yaitu memotong objek dengan menggunakan objek lain (hanya 2 objek).

Yang membedakannya adalah hasil pemotongan dengan Intersect akan menghasilkan sebuah irisan. Irisan adalah sebuah objek baru hasil pertemuan dua objek. Untuk lebih jelasnya, lihat contoh di bawah ini.

Anggap saja di dalam kanvas kerja kita terdapat dua objek lingkaran putih.





Geser lingkaran pertama ke dalam area lingkaran kedua dengan menggunakan Pick Tool.





Pastikan lingkaran pertama masih dalam keadaan terpilih. Tekan Shift dan kemudian klik objek lingkaran yang kedua.






Klik perintah Intersect yang ada di Property Bar.





Klik Pick Tool di luar area objek untuk melepaskan pilihan. Setelah itu pilih lingkaran pertama dan tekan Delete untuk menghapusnya. Lakukan hal yang sama pada lingkaran yang kedua. Hasilnya terlihat seperti gambar di bawah ini.






cukup sekian tutorial tentang pengertian dan fungsi intersect dalam corel draw.
Silahkan berkomentar di kolom yang telah disediakan

No comments: